Tak Ditemui Jokowi, Buruh Menginap di Balaikota

Written By Luthfie fadhillah on Selasa, 13 November 2012 | 21.46





Tak Ditemui Jokowi, Buruh Menginap di Balaikota





Penulis : Indra Akuntono | Selasa, 13 November 2012 | 21:40 WIB













JAKARTA, KOMPAS.com - Puluhan buruh yang tergabung dalam Forum Buruh DKI memutuskan untuk bermalam di depan gedung Balikota Jakarta. Mereka menuntut Gubernur DKI Joko Widodo untuk menemui mereka sekaligus memenuhi tuntutan pengesahan kenaikan upah minimum provinsi (UMP).

"Kita tidur di sini dulu biar Jokowi ke sini. Karena tanggapannya sudah enggak jelas ini," kata Koordinator aksi dari PT Astra Honda Motor Taufik Hidayanto saat ditemui di lokasi aksi, Selasa (13/11/2012) malam.

Taufik menjelaskan, Jokowi meminta buruh dan Asosiasi Pengusaha Indonesia mencapai kesepakatan pada malam ini juga. Permintaan Jokowi itu disampaikan dalam pertemuan beberapa perwakilan buruh dengan Jokowi pada sore tadi.

Akan tetapi, arahan Gubernur DKI itu terancam mentok karena sekretaris dewan pengupahan meminta rapat dilanjutkan besok.

Seperti diberitakan, sejak Selasa siang, ratusan buruh memadati depan gedung Balaikota Jakarta. Mereka menuntut UMP dinaikkan dan disahkan oleh Jokowi pada hari ini.

Akan tetapi, Jokowi mengaku belum dapat mengambil keputusan selama belum ada kesepakatan antara buruh dengan pihak pengusaha. Jika tak kunjung diputuskan, para buruh mengancam akan melakukan mogok kerja bersama pada 20 November mendatang.

Nilai UMP ditetapkan berdasarkan angka kebutuhan hidup layak (KHL) yang telah diputuskan sebelumnya sebesar Rp 1.987.789. Para buruh menuntut UMP sebesar 141.5 persen dari angka KHL atau sekitar Rp 2.799.067, sementara dewan pengupahan menyatakan UMP setara dengan 102 persen dari angka KHL, atau mencapai Rp 2.060.000.

Berita terkait dapat diikuti di topik: 100 HARI JOKOWI-BASUKI.







Editor :


Ana Shofiana Syatiri














Anda sedang membaca artikel tentang

Tak Ditemui Jokowi, Buruh Menginap di Balaikota

Dengan url

http://automotivecyberspaces.blogspot.com/2012/11/tak-ditemui-jokowi-buruh-menginap-di.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Tak Ditemui Jokowi, Buruh Menginap di Balaikota

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Tak Ditemui Jokowi, Buruh Menginap di Balaikota

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger