IHSG Cetak Rekor Tertinggi
Penulis : Didik Purwanto | Kamis, 3 Januari 2013 | 20:32 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com — Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mencetak rekor tertingginya sepanjang sejarah. Indeks ini menjadi katalis positif bagi bursa pada tahun 2013. Pada penutupan perdagangan hari ini, Kamis (3/1/2013), IHSG ditutup ke level 4.339,26 atau menguat 52,78 poin (1,21 persen).
IHSG bahkan sempat menyentuh level tertinggi di posisi 4.401,33. Level IHSG tersebut melampaui level IHSG sebelumnya yang pernah terjadi pada 26 November 2012 lalu, yang pernah bertengger di level 4.375,16.
Kenaikan IHSG ini ditopang oleh 164 emiten. Sebanyak 83 emiten saham mengalami kenaikan, sedangkan sisanya mengalami koreksi. Perdagangan saham hari ini mencatatkan nilai transaksi Rp 6,35 triliun.
Nilai ini juga merupakan tertinggi kedua setelah sebelumnya pernah mencapai rekor Rp 6,82 triliun pada 19 Januari 2012. Analis Panin Sekuritas Purwoko Sartono menilai kenaikan IHSG ini ditopang oleh sentimen positif setelah Amerika Serikat berhasil mencapai kesepakatan anggaran sehingga terhindar dari bahaya fiscal cliff.
Selain itu, data manufaktur Amerika bulan Desember mengalami pertumbuhan, yaitu 50.7 lebih tinggi dari konsensus yng sebesar 50.5. Padahal, pada bulan sebelumnya manufaktur tercatat terendah dalam 3 tahun.
"Isu selanjutnya yang siap menghadang Amerika adalah peningkatan batas utang pada Februari 2013. Tetapi, untuk waktu dekat ini setidaknya investor bisa bernapas lega setelah drama fiscal cliff yang berkepanjangan," kata Purwoko.
Anda sedang membaca artikel tentang
IHSG Cetak Rekor Tertinggi
Dengan url
http://automotivecyberspaces.blogspot.com/2013/01/ihsg-cetak-rekor-tertinggi.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
IHSG Cetak Rekor Tertinggi
namun jangan lupa untuk meletakkan link
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar