90 Persen PKL Gantungkan Modal dari Rentenir

Written By Luthfie fadhillah on Kamis, 09 Mei 2013 | 21.52





90 Persen PKL Gantungkan Modal dari Rentenir





Penulis : Kontributor Yogyakarta, Wijaya Kusuma | Kamis, 9 Mei 2013 | 21:25 WIB












YOGYAKARTA,KOMPAS.com - Kemudahan mendapatkan pinjaman tanpa anggunan dan persyaratan yang tidak berbelit-belit membuat sebagian besar Pedagang Kaki Lima (PKL) di Kota Wonosari, Gunungkidul, menggantungkan modalnya dari rentenir.


Ketua Pedagang Kaki Lima Indonesia (APKLI) Gunungkidul, Bambang Dwi Setiyana mengatakan, hampir 90 persen Pedagang Kaki Lima di Wonosari mengantungkan modalnya dari rentenir. Hal itu dilakukan karena dengan meminjam direntenir modal bisa cepat didapatkan tanpa prosedur yang berbelit-belit, " ujarnya Kamis (9/5/2013).


Sekitar 70 pedagang di sekitar Kota Wonosari yakni, Jl Sumarwi, Jl Mgr Sugiyopranoto, Jl Pramuka, dan Jl Baron.Bambang mengungkapkan pilihan ini dikarenakan mudahnya dalam melakukan transaksi dan tanpa menggunakan agunan seperti di bank. Rata-rata pedagang meminjam ke rentenir antara Rp 5 juta hingga Rp 10 juta.


Pihak APKLI mengaku prihatin dengan kondisi ini, pasalnya sangat membahayakan bagi kelangsungan usaha yang ditekuni pengusaha kecil. Guna mengantisipasi kondisi itu, pihaknya akan segera bekerja sama dengan dengan bank untuk memberikan pemahaman terkait pinjaman modal.


"Segera akan kita koordinasikan dengan pihak bank agar bisa memberi pengertian kepada para pedagang soal pinjaman," ungkapnya.


Salah satu pengurus APKLI Broto Priyono, mengungkapkan bahwa pihaknya akan segera mengadakan pelatihan bagaimana cara pengelolaan keuangan bagi para Pedagang Kaki Lima di wonosari. "Pelatihan diharapkan bisa untuk mengurangi ketergantungan pedagang terhadap para rentenir," pungkasnya.






Editor :


Bambang Priyo Jatmiko















Anda sedang membaca artikel tentang

90 Persen PKL Gantungkan Modal dari Rentenir

Dengan url

http://automotivecyberspaces.blogspot.com/2013/05/90-persen-pkl-gantungkan-modal-dari.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

90 Persen PKL Gantungkan Modal dari Rentenir

namun jangan lupa untuk meletakkan link

90 Persen PKL Gantungkan Modal dari Rentenir

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger